Header Ads

Kyoto Teramachi Sanjo no Holmes Mengumumkan Animenya pada Musim Panas 2018



Kabarwibu.info - Light novel dari Kyoto Teramachi Sanjo no Holmes karangan Mai Mochizuki (cerita) dan Shizu Yamauchi (art) akan mendapatkan adaptasi animenya! Serial ini sudah memiliki 8 volume cetaknya dan juga sudah diserialkan menjadi manga oleh Ichiha Akizuki di Monthly Action Futaba. Serial ini akan mulai tayang pada musim panas 2018 ini dan sejauh ini baru mengeluarkan visual key pertamanya.


Ceritanya berlatar di sebuah toko barang antik, dimana ada seorang anak SMA, Aoi Mashiro yang bekerja disana sebagai pekerja paruh waktu karena dia mengenal putra dari pemilik toko tersebut, Kiyotaka Yagashira. Kiyotaka sering dijuluki sebagai ‘Holmesnya Teramachi’ karena pemikirannya yang tajam ditambah dengan sikapnya lembut. Bersama-sama, mereka berdua mendapat beberapa permintaan dari para pelanggan mengenai berbagai macam hal berhubungan dengan barang antik.

Anime ini akan di produksi oleh Studio Seven, yang juga mengerjakan King's Game The Animation. Anime ini juga sudah membuha situs resmi dan akun twitternya.

Staff

Studio Produksi : Studio Seven
©望月麻衣・秋月壱葉/DEF STUDIOS
©「京都寺町三条のホームズ」製作委員会



sumber : manga.tokyo


No comments

Powered by Blogger.