Pengarang One Piece Memberikan Donasi 800 Juta Yen Untuk Kumamoto Pasca Gempa
Kabarwibu.info - 800 Juta Yen atau setara dengan 112 Milyar Rupiah dari Eiichiro Oda sang pengarang One Piece akan didonasikan dalam dua bagian. 500 juta yen dan 300 juta yen. Sebagian dari uang ini akan dipakai untuk membangun patung Luffy.
Pemerintahan prefektural Kumamoto dan Gubernur Kabashima sudah dimintai pendapatnya tentang di mana posisi patung Luffy akan dibangun. Para penduduk pun menjawabnya dengan memberi opsi pilihan tempat yang bisa menarik dan dapat dilihat dengan mudah. Kabashima pun sudah berhubungan langsung dengan Oda dan penerbit Shueisha tentang masalah ini.
Eiichiro Oda yang memang orang asli Kumamoto sudah lama menjadi donatur untuk tempat-tempat yang terkena bencana gempa bumi. Dia juga memberi pesan-pesan yang supportive, berkontribusi pada kesenian lokal, dan ikut serta dalam Proyek Rekonstruksi Kumamoto ONE PIECE.
Prefektur Kumamoto mengalami bencana gempa bumi pada tahun 2016. Bencana ini memberi dampak yang signifikan pada Benteng Kumamoto yang iconic untuk prefektur ini. Sejak bencana ini, industri anime dan para penggemar sudah saling membantu dan mencari dana untuk perbaikan. Pokemon Go, One Piece, Anime Tamago, dan Prince of Tennis juga ikut serta dalam kegiatan amal ini.
Sumber: Animenewsnetwork
Post a Comment